Bahan-bahan canang genten bentuk ceper terdiri dari :
- Janur
- Biting
- Bunga-bunga (pacar air
warna - warni, mitir, kembang seribu, jepun, tumpang dua)
- Porosan
- Kembang rampe
Cara Menatanya:
- Pertama - tama janur dipotong dibuat ceper, baik itu ceper sibakan maupun ceper bungkulan.
- Kemudian diatasnya diisi porosan dan tanda tapak dara sebagai simbol swastika dibuat lebih panjang, sehingga dia berfungsi sebagai duras.
- Selanjutnya dijarit jadi satu dengan porosan, barulah diatasnya disusun bunga-bunga dan kembang rampe.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar